Tahapan Mengeluarkan Komedo Hitam Dari Dalam Wajah
Banyak orang yang memiliki blackheads atau komedo hitam diwajah. Jenis komedo ini disebabkan oleh penyumbatan pori pori di wajah.
Menurut salah seorang Dermatolog asal Manhattan, Amerika Serikat yang sekaligus adalah pendiri Gross Skincare, Dr Dennis Gross menyatakan, saat sel kulit mati atau kotoran lainnya keluar melalui pori pori, maka akan keluar bersamaan dengan campuran minyak yang menyebabkan pori pori tersumbat.
Tetapi, tidak seperti whiteheads atau komedo putih yang muncul dengan kulit diatas pori pori yang masih dalam keadaan tertutup, kulit diatas komedo hitam terbuka. Hal ini disebabkan komedo yang teroksidasi oleh udara dan berubah menjadi kehitaman.
Ada berbagai penyebab munculnya komedo hitam. Mulai dari penggunaan handuk kotor hingga pemakaian produk perawatan kulit tertentu.
Komedo hitam sangat sering muncul di area hidung dan tidak terkecuali di daerah dagu dan dahi, namun, ada juga komedo hitam yang tumbuh di punggung atau dada.
Terkadang ada kendala yang sulit untuk menghilangkan komedo hitam tanpa merusak permukaan kulit. Apalagi jika kamu tergoda untuk mengeluarkannya dengan kuku. Cara paling efektif yang dapat kamu lakukan adalah dengan menggunakan pencuci wajah, pore strips, eksfoliator dan masker wajah yang dapat menyerap semua kotoran berlebih dari pori pori.
Dr. Gross menyarankan produk yang mengandung kandungn aktif, seperti asam salisilat atau sulfur untuk mencegah produksi minyak wajah dan memerangi bakteri penyebab jerawat. "Alpha hidroxy acids" akan bekerja sebagai eksfoliator yang dapat menghilangkan sel sel kulit mati dan mencegah penyumbatan pori pori di kemudian hari, kata Dr Gross.
Beberapa tahapan untuk membersihkan blackheads
- Pertama, bersihkan kulit wajah dengan asam salisilat untuk mengangkat kotoran dari permukaan kulit secara perlahan, termasuk sel sel kulit mati.
- Uapkan wajah dengan uap air panas agar pori pori wajah terbuka. Kemudian, gunakan serum eksfoliator agar prosesnya lebih mudah. Gunakan desincrustation mask agar permukaan kulit lembut sehingga memudahkan proses ekstraksi.
- Saat ekstrasksi selesai, pakailah kain kasa untuk menekan kulit lembut. Coba juga sisi lain dan angkat komedo hitam dari pori pori yang telah terbuka.
- Aplikasikan astringent untuk meminimalisi dampak infeksi, disusul dengan penggunaan clay atau masker sulfur untuk membersihkan pori pori dan menyerap minyak wajah yang tersisa.
- Selesaikan proses dengan mengaplikasikan pelembab nonkomedogenik dan tabir surya sebagai tameng wajah yang alami.
Komentar
Posting Komentar