Bedak Bayi Tidak Cocok Bagi Kulit Wajah Dewasa!


Untuk Kamu penggila makeup minimalis, penggunaan bedak tabur sudah sangat umum kamu lakukan karena teksturnya yang ringan dan tidak membuat wajah terlihat menor. Solusi yang sering dipakai adalah penggunaan bedak bayi, dan satu hal lagi harga bedak tabur bayi cenderung relatif lebih terjnagkau dan dinilai cukup aman untuk kulit orang dewasa. Apakh benar adanya?

Fakta mencengankan terbaru yang dihimpun dari cosmopolitan.com, bahwa bedak bayi tidak cocok digunakan oleh orang dewasa apalagi dipakai dibagian wajah. Selain dapat menyumbat pori pori, kandungan zinc pada bedak bayi justru mengakibatkan kulit wajah kering dan mempercepat proses penuaan dini.

Bedak bayi megandung formula yang berbeda dengan bedak tabur pada umumnya. Dilihat dari segi kandungan dengan fungsinya saja sudah sangat jelas berbeda.

Bedak bayi biasanya mengandung magnesium carbonate dan zinc oxide yang bermanfaat untuk memaksimalkan penyerapan keringat pada kulit bayi, dimana berfungsi untuk mencegah biang keringat. Berbeda dengan kulit orang dewasa yang kandungan asamnya sudah lebih tinggi. Apabila bedak bayi dipakai terus menerus hanya akan memicu masalah lain sepereti munculnya komedo dan jerawat akibat dari penyumbatan pori pori.

Pengharum pada bedak bayi memang menggoda, tetapi justru inilah yang memicu keringat berlebih pada kulit wajah.

Sudah tahu belum kalau memakai produk skincare atau makeup yang mengandung pewangi itu sangat berbahaya, apalagi untuk kulit wajahmu? Ya, alasan inilah mengapa kamu tidak boleh menggunakan bedak tabur bayi untuk kulit wajahmu. Kamu harus ingat, kulit wajah kita jauh lebih tipis dibandingkan dnegan kulit dibagian lain tubuh kita.
























Komentar

Postingan Populer